Home » , » Standar HTTP baru segera rilis, apa yang akan terjadi pada Internet?

Standar HTTP baru segera rilis, apa yang akan terjadi pada Internet?

Standar protokol HTTP (Hypertext Transfer Protocol) baru, yaitu HTTP/2

kunaidi.com - Standar protokol HTTP (Hypertext Transfer Protocol) baru, yaitu HTTP/2, sudah melalui proses finalisasi. Dan saat ini Standar baru tersebut dalam proses editorial sebelum dirilis sebagai standar HTTP yang baru.
Perubahan standar HTTP/2 merupakan langkah yang besar untuk internet dunia, mengingat standar HTTP 1.1 yang luas digunakan sejak 1999 (atau 16 tahun yang lalu), belum pernah direvisi.
Standar baru tersebut akan memberikan banyak peningkatan pada inti teknologi web, seperti kecepatan load yang semakin cepat, koneksi dapat bertahan lama, proses kirim data lebih cepat, dan server push.
Biarpun begitu, HTTP/2 tetap mengusung API yang sama yang telah dikenal oleh para pengembang, dengan fitur-fitur baru yang dapat diadopsi.
Perubahan yang akan diberikan pada HTTP/2 salah satunya adalah fitur multiplexing, yang mana fitur ini menjadikan banyak request pada suatu web dapat dikirimkan dalam waktu bersamaan, sehingga halaman bisa dibuka lebih cepat.
Standar baru HTTP/2 ini dikembangkan berlandaskan protokol SPDY (dibaca: Speedy)  yang dikembangkan oleh Google. Teknologi itu kini sudah dipakai untuk menangani lalu-lintas web dengan meningkatkan latensi dan keamanan.
#tekno kompas


0 komentar:

Posting Komentar

Entri Populer